.:[Double Click To][Close]:.
a
a

Monday, March 28, 2011

Mengapa Perempuan Kurus Memiliki Payudara Besar?

Sejumlah perempuan yang memiliki berat badan berlebih sering diindikasikan memiliki payudara yang berukuran besar. 

Namun, hasil penelitian yang dilakukan penghasil pakaian dalam, Bravissimo, menunjukkan bahwa sejumlah perempuan bertubuh kecil bisa memiliki ukuran payudara besar. Ini berarti tak ada kaitan antara kegemukan dan ukuran payudara yang besar. 

Menurut Marilyn Glenville, ahli kesehatan perempuan dan hormon, itu ada kaitannya dengan hormon estrogen. "Kami melihat apa yang mendorong pertumbuhan jaringan di dalam payudara dan itu adalah hormon estrogen, hormon seks perempuan," katanya.

Menurut Dr Glenville, perempuan yang mendapatkan banyak hormon tersebut mereka mencapai usia pubertas lebih cepat, memiliki jumlah anak yang sedikit dan menyusui dalam kurun waktu yang sebentar.

"Dengan banyaknya perempuan yang menunda kehamilan dan memiliki jumlah anak yang sedikit memiliki pengalaman datang bulan lebih banyak ketimbang generasi sebelumnya dan ini berarti lebih memberikan banyak sumbangsih ke munculnya estrogen. Sumber